Sabtu, 14 Agustus 2004

Sekuntum Dzikir

ya ukhty,
masihkah menghafal Qur'an ?
mencoba memindahkan ayat demi ayat ke dalam dada
agar hati dapat selalu menelusuri rangkaiannya sepenuh jiwa
bukan bibir lagi yang berucap
tapi Qolbu
bukankah membawa Qur'an di dalam hati jauh lebih indah

ya ukhty,
jangan lupa periksa selalu hafalanmu
jika melemah, cepat raba hatimu
ada noda apa di sudut sana?
jika tiada bertambah, segeralah tanya jiwamu
masihkah rindu menggigit kalbu?
jika sudah lama tiada bersentuhan dengan nya
jujurlah pada dirimu, sesibuk itukah?

Abu Musa al Asy'ari meriwayatkan sabda Rasulullah Saw. "Perumpamaan seorang mukmin yang membaca Al Qur'an seperti buah Utrujjah, baunya harum dan rasanya enak. Sedang orang mukmin yang tak suka membaca Al Qur'an bagaikan buah Tamr, tak ada baunya dan rasanya manis?." (HR. Bukhari Muslim)

//teguran buat diri sendiri.
//Buat ukhty fillah di seberang sana, semoga selalu dikasih yang terbaik, moga2 segera dapet liqo'an baru ^_^ 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar